Ambil Untungnya Jangan Pokoknya

Pada suatu hari sebelum memakai mazhab cash. Saya berkunjung ke agen. Untuk menagih pembayaran yang sudah lama. Saya kagum melihat rumah dan kantor nya.

Saya waktu itu tidak punya mobil, tidak punya kantor. Usaha di rumah saja. Rumah kecil hanya satu kamar.

Anehnya walau punya rumah kantor dan mobil bagus. Dia tidak bisa bayar tagihan yg hanya beberapa juta saja. Dia mengeluh benar benar tidak punya uang. Padahal harga aset nya itu ratusan juta.

Aneh. Setelah ngobrol agak lama. Baru diketahui dia menggunakan uang pokok usaha. Semua uang yang masuk dianggap bisa dipakai. Akibatnya bisa ditebak buat bayar tagihan tidak mampu.

Jangan silau. (Kadang saya silau juga sih)

Lihat saja Owner FT, SBL, Abu Tour yang pamer mobil mewah, wisata mewah dll. Selain karena skema Ponzi nya. Diperparah dengan gaya hidupnya. Mereka tidak memakai untung usaha buat wisata. Mereka memakai pokoknya.

Hati hati. Kita juga bisa kena. Ambil Untungnya jangan pokoknya.

#mazhabcash